Warga Jangan Sungkan Periksa Kesehatan Alat Reproduksi
Warga Kepulauan Seribu diimbau untuk tidak malu-malu melakukan pemeriksaan kesehatan alat reproduksi maupun cek darah ke Klinik Voluntary Counseling Test (VCT) .
Mudah-mudahan program ini dapat membantu masyarakat dan kabupaten dalam memerangi penyebaran virus HIV/AIDS
Kepala Suku Dinas Kesehatan Kepulauan Seribu, Helmy mengatakan, klinik pertama di Kepulauan Seribu, yang berada di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, akan dilengkapi dengan laboratorium dan sarana pengobatan.
Klinik ini, sambung Helmy, selain untuk menekan penyebaran penyakit AIDS (Acquired Immune Deficiency), klinik ini juga untuk mencegah penyebaran infeksi menular seksual (IMS).
Pemkab Apresiasi Berdirinya Klinik Konseling HIV/AIDS“Jadi selain konsultasi soal penyakit HIV/AIDS, bisa juga berkonsultasi masalah kesehatan reproduksi diantaranya soal IMS tadi," terangnya, Rabu (18/11).
Diakui Hilmy, selama ini masih banyak anggota masyarakat yang enggan untuk memeriksa kesehatan alat reproduksi dan mengecek penularan Human Immunodeficiency Virus (HIV).
"Mudah-mudahan program ini dapat membantu masyarakat dan kabupaten dalam memerangi penyebaran virus HIV/AIDS. Kami minta masyarakat jangan sungkan lakukan pemeriksaan," tandas Hilmy.